Search

Home > Radio Elshinta > Coretax Dipersoalkan Wajib Pajak, Sejauh Mana Kesiapan Reformasi Perpajakan?
Podcast: Radio Elshinta
Episode:

Coretax Dipersoalkan Wajib Pajak, Sejauh Mana Kesiapan Reformasi Perpajakan?

Category: News & Politics
Duration: 00:33:31
Publish Date: 2026-01-19 02:22:24
Description:

Polemik implementasi sistem administrasi perpajakan Coretax kembali mencuat menyusul keluhan sejumlah wajib pajak korporasi terkait kendala teknis dalam pelaporan dan pembayaran pajak. Persoalan ini bahkan mendorong Menteri Keuangan RI, Purbaya Yudhi Sadewa, turun langsung meninjau kondisi di Danantara Indonesia.


Pemerintah menyatakan sebagian besar kendala telah diatasi dan sistem terus disempurnakan. Namun di ruang publik, muncul pertanyaan yang lebih luas: sejauh mana kesiapan Coretax menopang reformasi perpajakan nasional, bagaimana dampaknya terhadap kepatuhan wajib pajak, serta risiko apa yang perlu diantisipasi ke depan.


Untuk membahas isu ini lebih dalam, kami berbincang dengan Basuki Widodo, Pemimpin sekaligus Pendiri Indonesian Tax Care, mengulas tantangan, peluang, dan masa depan transformasi sistem perpajakan Indonesia.

Total Play: 0